Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget


Disabilitas Cot Geulumpang Baroh, Butuh Program Khusus dalam Pengembangan Ekonomi


Nurdin (50) salah satu disabilitas gampong Cot Geulumpang Baroh, Kecamatan Jeunib Kabupaten Bireuen minta pemerintah alokasikan anggaran untuk program khusus pengembangan ekonomi.  Hal tersebut disampaikan dalam pertemuan FGD “Duek Pakat Gampong”. Kamis. (17/06/2021) di Meunasah setempat.

"Saya berharap pemerintah ada program khusus untuk kami dalam hal pengembangan ekonomi. Kami merasa sangat kesulitan dalam mencari rezeki karena tidak bisa bekerja seperti orang biasa lainnya," ungkap Nurdin.

Nurdin mengaku bahwa seluruh anggota keluarganya memiliki keterbatasan dalam penglihatan. Siang dan malam tidak lagi menjadi perbedaan bagi mereka. Hanya kegelapan yang selalu dirasakan oleh Nurdin dan empat anggota keluarga lainnya. Nurdin tidak mengetahui alasan khusus dirinya dan keluarganya menjadi tunanetra. Seingatnya, saat berusia  30 tahun penyakit tersebut menyerang penglihatan mereka dan tidak mampu melihat lagi.

"Saya tidak tahu kenapa, semua anggota keluarga kami saat umur 30 tahun tidak bisa melihat lagi. Hal ini menjadi keterbatasan bagi kami dalam menjalani kehidupan, makanya kami berharap ada perhatian khusus baik pemerintah gampong maupun kabupaten untuk kami yang lemah ini," tambahnya kepada jurnalis warga.


Penulis : Syibran Malasi


Posting Komentar

0 Komentar