Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget


Loket Pelayanan di RSUD Fauziah Bireuen, Tidak Ramah Disabilitas

KabarJW– Majidah, penyandang penyandang disabilitas daksa, keluhkan terkait kesulitan mengakses loket pelayanan di RSUD Fauziah Bireuen, khususnya tempat untuk pengambilan kartu, karena dinilai terlalu tinggi.

Keluhan tersebut disampaikan Majidah pada saat penyusunan draft Qanun disabilitas Bireuen, yang difasilitasi oleh Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia (HWDI). Senin. (08/07/2024)

Majidah kini mengidap sakit jantung, darah tinggi, dan kolesterol, sehingga tidak sanggup berdesakan dengan pasien lainnya, apalagi waktu antrian yang sangat lama.

Dirinya mengakui bahwa pihak rumah sakit sudah menyediakan loket pendaftaran khusus disabilitas dan lansia, namun sebagai pengguna kursi roda tempat pengambilan kartu, dinilai tinggi dan tidak bisa diakses.

“Terkadang kalau petugas piketnya baik, saya dilayani dengan ramah dan dibantu. Tapi jika sesekali ada petugas yang cuek, saya hanya diarahkan langsung menuju ke poli yang akan dituju”. Ungkap Majidah.

Selain itu, suami Majidah, juga penyandang disabilitas, yang mengidap penyakit jantung.

“Nah, kalau di poli jantung pelayanannya bagus. Jika suami saya datang dengan becak, petugas langsung menjemput dengan kursi roda dan langsung dibawa ke ruangan”. Jelasnya.

 

[Afrizal/ Jurnalis Warga]


Posting Komentar

0 Komentar